Selasa, 25 Desember 2012

kepahlawanan (perjuangan orang tua untuk anaknya)

Semua orang tua pasti ingin mempunyai seorang anak yang baik dan berbakti. ketika mereka diberikan seorang anak oleh allah, mereka pasti mempunyai rasa bangga tersendirinya. maka dari itu mereka mempunyai kewajiban menjaga anak tersebut, dan merawatnya hingga besar. 
Mereka rela bekerja keras membanting tulang demi menghidupi anaknya. pekerjaan apapun akan mereka lakukan untuk anaknya. hal itu dilakukan oleh mereka semata-mata hanya untuk membahagiakan seorang anaknya, untuk memberikan pendidikan, untuk memenuhi kebutuhan anaknya, dan yang lainnya.
Semua orang tua tidak ingin melihat anaknya sedih, meskipun mereka tidak mempunyai cukup uang atau materi tetapi mereka berusaha keras untuk membahagiakan anaknya. mereka pun juga tidak segan-segan melakukan pekerjaan apapun untuk memenuhi kebutuhan dirumah dan anak-anaknya.
Mereka rela bekerja dari pagi hingga larut untuk mencari nafkah. semua kata lelah, mengeluh, itu tidak pernah keluar dari bibir mereka. mereka ikhlas mengerjakan pekerjaan tersebut.
mereka melakukan itu hanya untuk anaknya seorang :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar